PENGARUH KONSENTRASI NITROGEN DAN FOSFAT TERHADAP PERTUMBUHAN ENCENG GONDOK (EICHORNIA CRASSIPES)
ABSTRAK
Eutrofikasi merupakan pencemaran air yang disebabkan oleh munculnya
nutrien yang berlebihan ke dalam ekosistem air yang berakibat tidak
terkontrolnya pertumbuhan tumbuhan air, Sungai Gununganyar merupakan
sungai yang mengalami eutrofikasi karena tumbuhnya eceng gondok secara
berlebih di sungai tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh konsnetrasi N dan P terhadap pertumbuhan Eceng Gondok
(Eichornia crassipes. Parameter yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi
pengukuran pH, Suhu, Nitrogen, Fosfat, Berat dan Tinggi eceng gondok yang
dilakukan selama 7 hari penelitian. reaktor dalam penelitian ini dibagi menjadi
empat konsentrasi, yaitu reaktor C0 yang berisi 10 L air sumur ITATS,
reaktor C1 yang berisi yang berisi 10 L air sungai Gununganyar, reaktor C2
yang berisi 5 L air sumur ITATS dan 5 L air sungai Gununganyar, serta
reaktor C3 yang berisi 9 L air sumur serta 1 L air sungai Gununganyar. Hasil
penelitian menunjukkan, Penurunan nilai konsentrasi Nitrogen dan Fosfat
terbesar terjadi pada reaktor C1 dengan penurunan konsentrasi Nitrogen
sebesar 84,7 % dan Fosfat sebesar 91%. Dan penurunan nilai konsentrasi
Nitrogen dan Fosfat terkecil terjadi pada reaktor reaktor C0 dengan penurunan
konsentrasi Nitrogen sebesar 23,2 % dan Fosfat sebesar 46%. Pertumbuhan
eceng gondok (Eichornia crassipes) terbaik ditinjau dari parameter tinggi
terbesar terjadi pada reaktor C2 yakni sebesar 38% sedangkan ditinjau dari
parameter berat terbesar terjadi pada reaktor C3 yakni sebesar 20%.
Kata Kunci: eceng gondok, eutrofikasi, fosfat, nitrogen.
S09-2501 | S09-2501 AGU 2020 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain