Pengaruh kecepatan terhadap lift dan drag pada model Mobil Peugeot 307 WRC dengan menggunakan wind Tunnel
ABSTRAKSI
Secara umum kendaraan yang melawan arah aliran fluida akan mengalami gaya aerodinamik. Performance tinggipada kendaraan dibutuhkan dalam menghadapi gaya aerodinamis, dimana gaya-gaya aerodinamis ini akan mempengaruhi kestabilan dan respon kendaraan terutama saat kendaraan melaju makin cepat. Parameter stabilitas ini ditentukan diantaranya oleh harga-harga koefisien lift atau CLyang dimiliki oleh kendaraan tersebut. Selain itu diharapkan pula harga koefisien drag atau CDyang minimal. Harga kedua koefisien ini dapat dijelaskan melalui karakteristik aliran yang terjadi disekeliling kendaraan. Gaya aerodinamik kendaraan yang sangat berpengaruh adalah gaya hambat dan gaya angkat yang dipengaruhi oleh bentuk kendaraan. Performan aerodinamik kendaraan dapat dikendalikan dengan mengatur karakteristik kendaraan, salah satunya adalah dengan mengatur bentk kendaraan. Skripsi ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh pemasangan spoiler model mobil Peugeot 307 WRC. Model kendaraan jenis sedan sebagai model eksperimen dengan skala 1:18 di uji pada wind tunnel pada kondisi kecepatan aliran 8 m/s, 10 m/s, 12 m/s, 14 m/s, 18 m/s. Dengan memasang spoiler pada mobil Peugeot 307 WRC akan didapat koefisien gaya hambat dan koefisien gaya angkat yang makin kecil sehingga mampu memperbaiki karakteristik aerodinamika kendaraan. Distribusi tekanan yang terjadi diamai pada center line permukaan model kendaraan bagian atas dan samping kiri dan samping kanan kendaraan. Hasil percobaan menunjukkan bahwa dengan pemasangan spoiler relatif berpengaruh terhadap distribusi tekanan yang terjadi pada model. Dan hasil penelitian menunjukkan penambahan asesoris menimbulkan akibat yang unik pada gaya aerodinamis.
Kata kunci : Gaya hambat, gaya angkat.
S02-5261 | 526 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain