TEXT
ANALISA SIFAT MEKANIS DAN STRUKTUR MIKRO MAKRO PADA SAMBUNGAN LAS SMAW TERHADAP STAINLESS STEEL 304L DENGAN VARIASI ARUS DAN POSISI PENGELASAN
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi arus las SMAW (Shield
Metal Arc Welding) terhadap kekerasan, kekuatan tarik dan struktur mikro pada
sambungan stainless steel 304L. Penelitian ini menggunakan baja tahan karat stainless
steel 304L dengan elektroda E 308L. Variasi arus menggunakan arus 70 ampere, 80
ampere dan 90 ampere. Setelah proses pengelasan dengan posisi 1G, 2G dan 3G kemudian
dilanjutkan dengan pembuatan spesimen. Setelah dilakukan pengujian untuk uji kekerasan,
uji tarik, dan struktur mikro makro. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah proses
pengelasan nilai uji kekerasan tertinggi pada arus 90 ampere menghasilkan 35,62HRC.
Proses uji kekuatan tarik tertinggi pada arus 80 ampere posisi 1G menghasilkan nilai σy=
380 N/mm², σuts = 664 N/mm², σf = 648 N/mm², ɛ 15%. Proses pengelasan pada stainless
steel 304L dengan variasi arus las dan posisi pengelasan menghasilkan feerlit dan perlit
pada pengujian struktur mikro, uji struktur makro lebar HAZ tertinggi pada arus 70 ampere
dengan posisi pengelasan 1G dengan nilai 18 mm.
Kata kunci : Sambungan las SMAW, Stainless steel 304L, Kekerasan, Kekuatan tarik,
Struktur mikro makro.
S02-15291 | S02-15291 SAL 2020 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain