Rancang bangun mesin pemotong kerupuk dengan menggunakan motor listrik dan dua pisau potong
ABSTRAKSI
Perkembangan teknologi pada saat ini begitu pesatnya dan banyak penemuan baru. Selama ini banyak produksi kerupuk menggunakan tenaga manusia untuk memotong kerupuk. Dengan demikian maka diperlukan mesin pemotong kerupuk yang sangat efisien dan dapat memproduksi kerupuk dengan waktu yang cepat serta biaya pembuatan alat yang tidak terlalu besar. Dalam proses pembuatan mesin pemotong kerupuk dengan mengunakan motor listrik dan dua pisau potong adapun perencanaan komponen – komponen yang dibutuhkan yaitu : Motor listrik, pulley motor, pulley antara, poros antara, pulley pisau, poros pisau, bearing, V – belt, disk pisau.Dari hasil analisis diperoleh: daya motor 0,5 Hp, diameterpulley75 mm untuk poros motor listrik dan 175 mm dan 80 mm adalah diameter pulley ganda pada poros antara, dan 90 mm adalah diameter pulleypada poros utama, V – belt yang digunakan tipe A dengan ukuran A – 22 dan A – 33, Poros menggunakan bahan AISI 1030 CD konstruksi pada mesin sudah cukup aman, pasak tipe segi empat ( square key ),dengan bahan ASTM A47,ukuran panjang pasak 12 mm, lebar 5 mm, dan tinggi pasak 7 mm,. Dari hasil uji coba kapasitas produksi pemotongan kerupuk dengan ketebalan 2 mm = 96 kg/jam dan untuk ketebalan 1,5 mm = 72 kg/jam
Kata kunci : Mesin pemotong kerupuk, kapasitas produksi
S02-5601 | 560 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain