TEXT
ANALISA POTENSI PENGGUNAAN SOLAR PANEL SEBAGAI SUMBER PENERANGAN JALAN UMUM DIJALAN PENGHUBUNG DESA DI MPU L - PLAOSAN WONOAYU SIDOARJOQ
ABSTRAK
Penerangan jalan merupakan salah satu fasilitas yang sangat penting, karena
penerangan jalan umum ini mempengaruhi kenyamanan dan keamanan dari
pengguna jalan apabila jalan tersebu gelap. Di Jalan penghubung Desa Dempul-
Plaosan ini sering sekali terjadi pemadaman lampu penerangan jalan dikarenakan
adanya gangguan dari PLN, menjadikan jalan ini gelap dan rawan terjadi
kecelakaan. Lokasi jalan ini di kelilingi oleh ladang sawah dan juga ladang tebu,
tanpa ada bangunan tinggi, ini merupakan sebuah faktor yang berpotensi untuk
pemasangan solar panel sebagai pengganti sumber tenaga penerangan lampu jalan
yang sering mati. Dalam penelitian ini metode penelitian yang akan digunakan
dapat dibagi sebagai berikut : (a) Analisa data berdasarkan data yang di peroleh dari
BMKG, (b) Perhitungan menggunakan persamaan praktis, (c) Perancangan dan
Simulasi menggunakan PSIM. Pada penelitian ini didapatkan hasil bahwa dengan
kebutuhan harian sebesar 3.24 kWh maka dibutuhkan total 15 buah solar panel
50Wp dan lama penyinaran berkisar 9 jam dengan areal 5.25m2 untuk memenuhi
kebutuhan semua lampu selama 12jam.
Kata Kunci : BMKG, Solar Panel, PSIM, Lampu Jalan
S03-9021 | S03-9021 MUL 2021 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain