Perencanaan turbin cross flow pembangkit listrik Pikohidro kapasitas 2.5 KW
ABSTRAK
Secara geografis Indonesia adalah negara kepulauan yang mempunyai potensial air yang cukup besar, maka turbin skala kecil sangat efektif digunakan. Turbin Crossflow adalah pembangkit listrik tenaga air skala kecil. Tulisan ini berisi tentang perencanaan turbin Crossflow pikohidro kapasitas 2.5kW dengan efisiensi 75% serta daya air 3.34kW, Pembangkit Listrik Tenaga Pikohidro adalah pembangkit listrik berskala kecil (kurang dari 5kW), yang memanfaatkan tenaga air sebagai sumber penghasil energi. PLTPH termasuk sumber energi terbarukan dan layak disebut clean energy karena ramah lingkungan. PLTPH dipilih karena konstruksinya sederhana, mudah dioperasikan, serta mudah dalam perawatan. Dengan memilih desain turbin air crossflow, tenaga air yang digunakan dapat berupa aliran air pada sistem irigasi, sungai yang dibendung atau air terjun. Setelah menghitung kerugian energi di pipa penstock yang menggunakan diameter pipa penstock 0.1016m, maka diketahui kecepatan air keluar nozzle sebesar 7.3913m/s dan tinggi jatuh air effektif 5.68254 m, perencanaan turbin crossflow dengan tinggi jatuh air statis 7m dan debit aliran air 0.059896m3/s, dengan diameter luar runner 0.14124m dan diameter dalam runner 0.09322 m serta lebar runner 0.52684m. Dengan sudut jatuh air 40.54⁰ turbin crossflow pikohidro ini mempunyai sudu minimal 14 buah dan kecepatan spesifik sebesar 33.248rpm dengan perencanaan putaran turbin sebesar 500rpm. Perencanaan instalasi pipa penstock dan sudut jatuh air harus lebih diperhatikan karena kecepatan air yang akan digunakan sebagai pengerak runner turbin dan agar kehilangan energi yang terkandung dalam air bisa diminimalkan.
Kata Kunci : crossflow, pikohidro, skala kecil, turbin air.
S02-6621 | 662 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain