Pengaruh variasi ketinggian sumber air inlet terhadap kinerja pompa Hidram
ABSTRAK
Pompa hidram adalah sebuah pompa air bebas energi. Pompa ini cocok diterapkan kepada masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari sumber air dan pasokan listrik. Pompa hidram biasanya untuk mengantarkan air dari permukaan yang rendah ke yang lebih tinggi. Pompa tersebut bekerja memanfaatkan energi potensial terjunan air dalam pipa dari permukaan yang tinggi ke permukaan yang lebih rendah. Besarnya energi potensial tercipta bergantung dari ketinggian dari terjunan air untuk menggerakkan pompa. Pada penelitian ini ingin mengetahui pengaruh yang terjadi pada kinerja pompa hidram dengan memanfaatkan variasi ketinggian sumber air sebagai sumber energi penggerak pompa. Dimana variabel variasi ketinggian sumber air adalah Satu meter, 1,25 meter, 1,5 meter dengan Tiga ketinggian discharge, yaitu 2,2 meter, 3,2 meter, 4,2 meter. Dari percobaan dan analisa memperoleh hasil yang paling optimal adalah pada ketinggian sumber air 1,25 meter dengan ketinggian discharge 2,2 meter. Kapasitas discharge yang diperoleh adalah 4,26 Liter/menit, efisiensi volumetris adalah 71,0960 % dan efisiensi pompa adalah 54,7032 %.Di samping itu, pada penelitian ini terjadi fenomena bahwa pompa tidak bekerja ketika ketinggian sumber air adalah 1,5 meter dengan ketinggian discharge pada 2,2 meter
Kata kunci : pompa hidram, kapasitas discharge, efisiensi, ketinggian sumber air
S02-7251 | 725 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain