Analisa proses pemesinan pada pembuatan injector cleaner and tester
ABSTRAK
Dengan diterapkannya sistem EFI(Electric Fuel Injection) maka diharuskan adanya perawatan dan pengetesan rutin pada injector, agar injector dapat bekerja secara optimal. Untuk melakukan perawatan dan pengetesan injector dibutuhkan alat khusus yaitu Injector Cleaner and Tester.Akan tetapi harga alat tersebut di pasaran sangat mahal sehingga tidak terjangkau untuk bengkel kelas menengah ke bawah. Oleh sebab itu kami berinisiatif membuat alat tersebut.
Untuk mencapai tujuan diatas dilakukan analisa yang menggunakan metode pengumpulan data dilapangan. Data proses pemesinan didapat dari penentuan kondisi pemotongan dan menghitung waktu serta biaya proses produksi pada pembuatan komponen Injector Cleaner and Tester.
Hasil perhitungan tiap komponen untuk waktu dan biaya produksi dijumlahkan untuk mengetahui total biaya produksi pada proses pembuatan komponen-komponen injector cleaner and tester. Total waktu pemesinan untuk tabung, tumpuan injector atas, tumpuan injector bawah dan mur pengunci 321,889 menit. Total biaya pemesinan untuk mengerjakan tabung, tumpuan injector atas, tumpuan injector bawah dan mur pengunci Rp 1.147.406,26
Kata kunci : proses pemesinan, waktu dan biaya produksi, analisa proses pemesinan pada pembuatan injector cleaner and tester.
S02-7511 | 751 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain