Simulasi numerik udara melintasi Nozzle Pitz Daily case dengan Reynold number 12210, 50000, dan 100000 menggunakan metode OpenFOAM
ABSTRAK
Nozzle pitzDaily merupakan komponen terpenting dalam turbin gas. Nozzle ini digunakan untuk mencampur udara dengan propane. Dalam pengaplikasiannya nilai turbulensi dan pusat vortex sangatlah penting dalam model ini. Sehingga kita harus memperhatikan Reynold Number terhadap nilai turbulensi dan pusat vortex Metode yang digunakan adalah simulasi numerik menggunakan software OpenFOAM untuk mengetahui hasil observasi dari nilai tekanan (pressure), streamline, turbulensi, dan pusat vortex. Simulasi ini dilakukan dengan memvariasikan bilangan reynold number yaitu pada Re 12210, 50000, dan 100000. Sebelum melakukan simulasi pada kasus utama aliran udara melintasi nozel pitzDaily Case terlebih dahulu dilakukan grid Independent Test untuk memvalidasi hasil simulasi dengan benchmark problem atau hasil simulasi dari beberapa penelitian lain yang sudah ada. Jika hasil simulasi kita sudah valid maka kita bias melanjutkan eksperimen yang kita lakukan.
Dari hasil experiment dengan variasi reynold number maka dapat kita ketahui bahwa semakin tinggi nilai reynold number maka semakin jauh daerah pusat olakan yang akan ditimbulkan dari bagian belakang noozle. Yaitu pada reynold number 25400 pusat olakan terjadi pada sumbu x = 0,072 dan y = -0,012, dan pada reynold number 12210 pusat olakan terjadi pada sumbu x = 0,07 dan y = -0,011 dan pada reynold number 50000 pusat olakan terjadi pada sumbu x = 0,0734 dan y = -0,0123, dan pada reynold number 100000 pusat olakan terjadi pada sumbu x = 0,0739 dan y = -0,013.Semakin besar nilai turbulensi dan panjang vortex maka campuran dari udara dan propane akan membentuk butiran yang semakin halus, sehingga pembakaran pada turbin gas akan menjadi lebih sempurna.
Kata kunci: pitzDaily, Openfoam, Variasi reynold number.
S02-8171 | 817 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain