Analisa Cooling Tower Pada Ruangan Topten 360 derajat Circle di Gedung Royal Plaza
ABSTRAK
Dalam era kelangkaan energi, usaha efesiensi energi menjadi sangat penting, termasuk juga pada cooling tower karena dipakai secara luas pada power plant. Dalam tulisan ini diberikan prosedur perhitungan yang difokuskan pada pengaruh perbedaan performance perpindahan kalor- massa yang terjadi secara simultan dan salah satu teknik penyelesaian dengan memakai perhitungan CLTD. Hal ini berguna agar dapat diketahui perbedaan performance bila menggunakan berbagai jenis packing dan korelasinya terhadap dimensi keseluruhan area minimum perpindahan kalor-massa yang diperlukan. Prosedur ini kemudian dipakai untuk menganalisa data dari pengujian yang dilakukan pada cooling tower experimental jenis wet cooling tower mechanical draft aliran counterflow. Hasil perhitungannya berupa variasi nilai koefisien perpindahan kalor-massa yang kemudian dikonversikan dalam pernyataan nilai volume dan tinggi packing equivalen yang dibandingkan dengan performance cooling tower yang bekerja tanpa packing. Dari contoh kasus dapat diketahui bahwa dengan prosedur perhitungan ini dapat diketahui efektifitas pendinginan yang dilakukan cooling tower sehingga dihasilkan dimensi desain yang tepat. Dengan demikian dihasilkan cooling tower yang efisien sehingga dapat menjadi salah satu usaha konservasi energi.
Kata kunci: cooling tower (menara pendingin), efektivitas, cooling range, approach, beban kalor
S02-8651 | 865 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain