TEXT
RANCANG BANGUN APLIKASI PERAMALAN PENJUALAN LAPTOP PADA CV AMALI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN MODEL PROTOTYPE
ABSTRAK - Perkembangan teknologi informasi di era digital telah memberikan dampak besar pada berbagai sektor industri, termasuk perdagangan, di mana peramalan penjualan dan manajemen stok menjadi kunci efisiensi operasional. CV Amali, sebagai toko penjualan laptop di Surabaya, menghadapi tantangan dalam mengelola data penjualan dan stok barang, yang sering kali mengarah pada masalah kelebihan atau kekurangan stok. Sebelum adanya sistem ini, pengelolaan data penjualan dilakukan secara manual, yang rentan terhadap kesalahan dan memakan waktu. Untuk mengatasi hal ini, penelitian ini bertujuan untuk merancang aplikasi peramalan penjualan laptop berbasis web menggunakan metode Single Exponential Smoothing untuk memprediksi penjualan masa depan berdasarkan data historis. Proses pengembangan aplikasi mengikuti model Prototype, yang mencakup pengumpulan kebutuhan awal, perancangan, pembuatan prototype, evaluasi pelanggan, pengembangan, pengujian, dan pemeliharaan. Aplikasi ini dibangun menggunakan PHP, MySQL, dan HTML, serta dilengkapi dengan fitur manajemen transaksi penjualan, pembelian, data laptop, dan supplier. Evaluasi menggunakan standar ISO 9126 menunjukkan bahwa aplikasi ini diterima dengan baik, dengan skor kegunaan rata-rata 80%, yang mengindikasikan bahwa aplikasi ini efektif dan ramah bagi penggunanya. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu CV Amali dalam mengelola inventaris dan meningkatkan akurasi peramalan penjualan, mengurangi risiko kekurangan atau kelebihan stok, serta mengantisipasi kerugian yang signifikan. - Kata Kunci: Peramalan Penjualan, Single Exponential Smoothing, Model Prototype
S06-25021 | S06-25021 RIF 2025 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain