TEXT
ANALISA LIFE CYCLE ASSESMENT (LCA) PADA INSTALASI UNIT GAS TURBINE GENERATOR AREA GAS PROCESSING FACILITY (GPF) DI PERUSAHAAN PENGOLAHAN MINYAK DAN GAS BUMI JAWA TIMUR
ABSTRAK - Dalam rangkaian kegiatan proses produksi minyak dan gas bumi berpotensi menghasilkan dampak yang dapat mencemari lingkungan maupun mengganggu kesehatan manusia. Selain itu dalam proses produksinya juga membutuhkan energi yang relatif tinggi. Oleh sebab itu diperlukan adanya analisis dan identifikasi dampak dengan metode Life Cycle Assessment (LCA). LCA merupakan metode untuk memperkirakan potensi dampak yang dihasilkan dari suatu kegiatan proses produksi mulai dari kegiatan proses bahan baku hingga produk akhir secara keseluruhan dari suatu proses produksi. Penelitian ini mengidentifikasi dampak lingkungan dengan pendekatan gate to gate. Identifikasi dampak lingkungan dilakukan dengan metode LCA menggunakan pengolahan data sesuai perhitungan Compendium of Greenhouse Gas Emissions Methodologies for The Natural Gas and Oil Industry ? API 2021 serta pemodelan sofware SimaPro 9.0.0.48. Unit fungsi yang digunakan adalah 1 MMSCF (Million Million of Standard Cubic Feet). Tahapan LCA terdiri dari penentuan goal and scope, Life Cycle Inventory (LCI), Life Cycle Impact Assessment (LCIA) dan interpretasi data. Metode yang digunakan untuk kategori dampak pada kajian LCA yaitu SimaPro 9.0.0.48 dengan tahapan pengolahan data set up method (CML-IA baseline V3.05_EU25 dan Eco-Indicator 99 (H) V2.10 serta kategori dampak pemodelannya meliputi Global Warming, Acidification, Human Toxicity Eutrophication, Photochemical Oxidant pada Gas Turbine Generator System. Data hasil dan pemodelan analisis LCA tersebut nantinya akan digunakan sebagai data penunjang program pengelolaan lingkungan serta efisiensi energi oleh perusahaan. Hasil penelitian unit Gas Turbine Generator - GPF, menunjukkan bahwa pada proses produksi pengolahan minyak dan gas bumi setiap 1 MMSCF menghasilkan 1,986,78 kg CO2 eq (Global Warming Potential ? 30 %); 1,01686 kg SO2 eq (Acidification ? 40%); 0,04813 kg C2H4 eq (Photochemical Oxidation ? 40%); 0,11865 kg PO4 eq (Eutrophication ? 40%) serta nilai penggunaan lahan Land Use ? 10 %, dan Ecotoxicity ? 10 %. Kata kunci: Gas Turbine Generator, Life Cycle Assessment, SimaPro 9.0.0.48, CML- IA baseline V3.05_EU2, Eco-Indicator 99 (H) V2.10.
S09-4091 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain