TEXT
PERENCANAAN SEKUEN PENAMBANGAN BATUBARA UNTUK MEMENUHI TARGET PRODUKSI TRIWULAN II TAHUN 2025 DI PT ARTHA TUNGGAL MANDIRI, KABUPATEN BERAU, PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
ABSTRAK
PT Artha Tunggal Mandiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa
penambangan batubara dan berlokasi di Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan
Timur. Kegiatan penambangan yang diterapkan menggunakan sistem tambang
terbuka dengan target produksi sebesar 730.000 MT batubara triwulan II serta batas
nilai stripping ratio maksimum 5. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun desain
teknis penambangan batubara pada Triwulan II Tahun 2025, yang mencakup
rancangan kemajuan penambangan. Metode penelitian meliputi studi pustaka untuk
memperoleh referensi yang relevan, dilanjutkan dengan orientasi lapangan dan
observasi terhadap kondisi aktual di area operasi. Data yang digunakan berupa data
primer dan sekunder yang kemudian diolah untuk menghasilkan rancangan teknis
yang mampu memenuhi target produksi tersebut. Geometri penambangan yang
digunakan meliputi single bench height 10 m, single bench width 7 m, single slope
45°, dan overall slope 32°, dengan arah kemajuan penambangan pada Triwulan II
Tahun 2025 mengarah ke Selatan. Berdasarkan desain cadangan, pada April 2025
volume overburden mencapai 1.100.637 BCM dengan produksi batubara 268.550
MT dan SR 1 : 4,1; pada Mei 2025 overburden sebesar 1.121.204 BCM dengan
batubara 255.500 MT dan SR 1 1: 4,38; sedangkan pada Juni 2025 volume
overburden mencapai 1.120.628 BCM dengan batubara 245.184 MT serta SR 1 :
4,57. Rencana kebutuhan alat gali-muat untuk kegiatan pengupasan lapisan penutup
pada bulan April, Mei, dan Juni adalah 6 unit excavator Volvo EC950. Untuk
kegiatan coal getting, digunakan 2 unit excavator SDLG E655 pada setiap bulan.
Kebutuhan alat angkut untuk mendukung excavator Volvo EC950 adalah 43 unit
hauler Volvo R60 pada bulan April dan Juni serta 42 unit pada bulan Mei,
sedangkan untuk excavator SDLG E655 diperlukan 15 unit hauler Renault 480.
Kata kunci: penambangan batubara, sekuen penambangan, stripping ratio,
penjadwalan penambangan, kebutuhan alat mekanis
| S11-6011 | S11-6011 SAA 2025 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain