fasilitas seni di perkampungan kumuh Dinoyo Surabaya
ABSTRAK
Surabaya merupakan suatu wilayah dengan kepadatan penduduk yang tinggi menempati suatu wilayah tertentu dalam sebuah perkampungan sehingga tak jarang terlihat kumuh, berhimpitan dan kurang tertata baik fasilitas sarana dan prasarana.Dinoyo, Surabaya merupakan salah satu diantara perkampungan kumuh tersebut. Pengembangan area Dinoyo Sebagai Pusat Kretifitas Seni ini dimaksudkan sebagai suatu kawasan pemukiman yang nantinya berpotensi dalam menggerakkan roda ekonomi dengan upaya penciptaan lapangan kerja yang produktif di kawasan tersebut khususnya dalam bidang seni. Upaya tersebut dilakukan dengan memberikan suatu wadah dan penataan ulang kawasan permukiman dinoyo. Permukiman kumuh Dinoyo diharapkan menjadi sebuah kawasan permukiman yang didalamnya terdapat sebuah sarana dan prasarana dan fasilitas berupa kerajinan seni dan pelatihan dengan masyarakat yang heterogen di dalamnya yang bertujuan untuk mengangkat dan memberikan citra tersendiri terhadap suatu kawasan permukiman kumuh khususnya di kawasan Dinoyo, Surabaya.
S04-781 | 78 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain