Perencanaan dan perancangan pusat perdagangan komputer di koridor Jalan Bukit Darmo Boulevard Surabaya
ABSTRAK
Pusat Perdagangan Komputer adalah suatu wahana perdagangan, informasi dan pendidikan dalam bidang komputer, di dalamnyakita dapat mengetahui informasi secara detail tentang bidang komputer, beraktivitas jual beli komputer, dan pendidikan mengenai komputer. sedangkan komputer sendiri merupakan alat elektronik otomatis yang dapat menghitung atau mengolah data secara cermat menurut yang diinstruksikan, dan memberikan hasil pengolahan, biasanya terdiri atas unit pemasukan, unit pengeluaran, unit penyimpanan, serta unit pengontrolan.
Seiring dengan kebutuhan masyarakat akan informasi dan pengetahuan serta produk komputer, terutama tentang softwarekomputer yang semakin diminati masyarakat untuk operasional pekerjaan sehari-hari yang memudahkan dan memperlancar aktivitas sehariharinya. Sehingga perlu adanya suatu wadah yang bisa menaungi akan perdagangan, informasi dan pendidikan komputer dalam satu kompleks area, sehingga masyarakat bisa lebih mudah mendapatkan kebutuhan mereka mengenai produk komputer secara lengkap dengan efisien karena berada pada satu kompleks area.
Tapi di Surabaya belum memiliki tempat atau wadah untuk memberikan informasi, perdagangan dan pendidikan mengenai komputer dalam satu kompleks area untuk lebih memudahkan masyarakat Surabaya dalam mendapatkan kebutuhan mereka, karena kebutuhan perorangan pastilah berbeda-beda diharapkan wadah kompleks perdagangan, informasi dan pendidikan dapat memenuhi kebutuhan yang beragam tersebut. Pusat Perdagangan Komputer di koridor Bukit Darmo Boulevard adalah alternative yang tepat untuk mewujudkan tujuan-tujuan diatas, dan mewujudkan bangunan yang tidak dilihat dari segi fungsi saja tapi juga darisegi arsitekturnya serta tata kota. Penataan koridor jalan bukit darmo boulevard dipilih karena koridor ini merupakan koridor baru dan sedang berkembang di Surabaya, sehingga strategis sebagai magnet kota Surabaya yang baru dalam bidang perdagangan jasa dan niaga.
S04-1051 | 105 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain