Perencanaan dan perancangan kompleks Hiburan pekerja industri sebagai fasilitas Rekreasi di Permukiman Rungkut Kidul Surabaya
ABSTRAK
Penduduk dalam jumlah besar memiliki kebutuhan yang berbeda. Salah satunya adalah hiburan. Mencari hiburan dilakukan sepulang kerja setelah seharian menghabiskan waktu bekerja di pabrik. Dalam hal mencari hiburan, para pekerja industri cenderung memilih hiburan yang murah dan disesuaikan dengan tingkat ekonomi. Berangkat dari predikat kelas ekonomi menengah kebawah, maka kaum pekerja industri lebih bersifat ekonomis dalam berbagai hal, termasuk dalam mencari hiburan. Hiburan yang dapat membuat mereka tertawa. Hiburan dapat menghindarkan mereka dari kebosanan. Hiburan dapat membuat mereka merasakan kegembiraan. Hiburan yang dapat menyegarkan pikiran, tetapi tetap memperhitungkan efisiensi ekonomi dan waktu. Menciptakan suatu tempat hiburan dengan mengadakan perencanaan dan perancangan fasilitas hiburan diharapkan akan tercipta suatu hubungan ekologis antara perilaku manusia dengan lingkungannya, sehingga dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia dimasa yang akan datang. Sumber daya manusia yang memadai bagi pekerja industri, sangat dipengaruhi oleh kualitas lingkungan dan fasilitas yang ada pada tempat seseorang itu bermukim.
S04-1331 | 133 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain