Perencanaan Dan Perancangan Tempat Olahraga Indoor Di JL. LINGKAR TIMUR Sidoarjo
ABSTRAK
Pada umumnya permasalahan di setiap daerah ( terutama di tingkat Kabupaten ) yang sering kita hadapi untuk membuat menjadi lebih baik, apalagi pada masa sekarang ini yang cenderung masalah olah raga yang semakin memburuk di Negara kita, kita tahu pada dasarnya adalah pola pemikiran masyarakat yang saat ini kurang menyadari pola hidup sehat pada dirinya sendiri, hal ini mengakibatkan terperosoknya pola hidup sehat yang baik dikalangan masyarakat pada umumnya. Untuk itu sarana dan prasarana yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa semangat berolah raga harus ada yang lebih di perhatikan, dengan melihat sarana olah raga yang ada saat ini di tiap Kota kurang mampu mewadahi masyarakat untuk sarana tempat olah raganya. Hal ini di perlukan agar dapat menumbuhkan dan
mewadahi rasa bersemangat masyarakat dalam pola hidup sehat dengan berolahraga, dengan tujuan untuk membantu menyelesaikan permasalahan masyarakat tersebut yaitu dengan membuatkan sarana prasarana yang lengkap. Lokasi yang dirasa cukup untuk mengatasi permasalahan ini dengan membuatkansebuah bangunan lapangan indoor yang berada di Jl. Lingkar Timur Sidoarjo. Penyelesaian permasalahan dengan pendekatan bidang arsitektur dapat lebih terarah dari segi fisik sebuah wadah latihan sehingga keberadaan sebuah sarana dan prasarana tersebut dapat di manfaatkan secara optimal. Sebuah sarana dan prasarana yang memadai dengan berbagai macam olah raga Indoor khususnya Basket, futsal, dan badminton di harapkan dapat membantu masyarakat
untuk lebih mendapatkan tempat yang nyaman dalam melakukan olah raga dan dapat meningkatkan pola hidup sehat.
S04-1891 | 189 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain