Sistem komputerisasi penarikan restribusi tempat pelelangan ikan (TPI) di Sendang Biru Malang
ABSTRAK
Penelitian ini memfokuskan pada pelayanan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Sendang Biru Malang,
yang mempunyai dermaga sebagai tempat merapatnya kapal sampai turunya awak kapal beserta hasil
ikan tangkapan. Yang mana dermaga tersebut masih sering mengalami kemacetan yang sangat panjang
yang disebabkan karena meningkatnya jumlah kapal dan ikan tangkapan tiap hari. Serta yang tak kalah
pentingnya karena masih adanya pencatatan yang manual dalam penarikan retribusi baik retribusi
masuk, waktu kapal barlabuh sampai pencatatan besar kecilnya potongan ikan yang harus dibayar awak
kapal. Oleh karena itu diperlukan system komputerisasi untuk mengatur / mengatasi penarikan retribusi
tersebut. Dimana system ini dibuat berdasarkan form – form yang akan dibutuhkan oleh dermaga,
seperti form dermaga, form kapal, dan form laporan. Sehingga dengan adanya system komputerisasi
tersebut diharapkan dapat mempermudah pihak administrsi atau bagian keuangan didalam pencatatan
serta agar dapat mencegah terjadinya kemacetan kapal yang terlalu lama.
Kata kunci : Retribusi, Pelelangan, Dermaga
S06-1101 | 110 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain