Sistem informasi tentang kandungan ayat-ayat suci Al Qur'an beserta bacaan ayat berbasis WEB
ABSTRAK
Saat ini Web merupakan salah satu sumber informasi yang banyak dipakai. Berbagai aplikasi Web dibuat dengan tujuan agar pemakai dapat berinteraksi dengan mudah dan cepat, melalui dunia internet. Dengan informasi yang banyak terkandung dalam Al Qur`an yang mencakup kehidupan dunia dan akhirat maka untuk melakukan proses pencarian tema secara manual terhadap suatu informasi tema yang diinginkan di dalam Al Qur`an memerlukan waktu yang cukup banyak. Untuk itu diperlukan sistem informasi yang memudahkan proses pencarian suatu tema yang dihadapi oleh umat islam khususnya di Indonesia yang berdasarkan Al Qur`an. Melalui dunia internet informasi dapat sampai dengan mudah dan cepat kepada masyarakat. Sistem informasi Al Qur`an berbasis Web menyajikan informasi yang terkandung dalam Al Qur`an yang dapat diketahui oleh banyak masyarakat yaitu para pengakses internet. Dengan sistem informasi tersebut diharapkan memberikan informasi yang berdasarkan ayat-ayat suci Al Qur`an.Untuk mengimplementasikan program Al Qur`an berbasis Web tersebut penulis menggunakan bahasa pemrograman PHP dan DBMS MySQL.
S06-1951 | 195 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain