Analisa faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja dengan metode Herzberg (studi kasus PT. Mansen)
SARI
Dalam suatu industri yang berperan adalah faktor sumber daya manusia, faktor finansial, faktor mesin dan peralatan dan faktorbahan baku., faktor sumber daya manusia sebagai faktor yang menggerakkan industri jasa perlu mendapatkan perhatian utama. Penelitian ini dilakukan pada PT MANSEN dimana sebagian besar masih menggunakan tenaga kerja manusia dengan jumlah tenaga kerja yang besar, untuk identifikasikebutuhan – kebutuhannya diidentifikasi dengan teori Dua Faktor Herzberg yang terdiri dari dua faktor, yaitu faktor motivatordan faktor Hygiene.
Faktor motivatorterdiri dari aspek prestasi, aspek pengakuan atas keberhasilan, aspek pekerjaan, aspek tanggung jawab, aspek pertumbuhan dan berkembang. Sedangkan faktor hygieneterdiri atas aspek peraturan dan administrasi, pengawasan, kondisi lingkungan kerja, hubungan antar karyawan, upah dan gaji.
Metode pemecahan terdiri atas beberapa tahap, yaitu analisa regresi (regresion analysis) dan identifikasi segmen dengan analisa klaster ( cluster analysis ) dan analisa diskriminan (discriminant analysis). Analisa tersebut menghasilkan informasi yaitu jumlah segmen yang ada pada perusahaan, karakteristik tiap segmen dan hubungan antara kepuasan karyawan dengan peningkatan motivasi.
Dengan analisa 2 Clusterdiperoleh 29 responden dan 81 responden pada masing – masing cluster, 3 clusterdiperoleh 80 responden, 21 responden, 9 responden pada masing – masing cluster, 4 cluster diperoleh 24 responden, 28 responden, 57 responden, 1 responden pada masing – masing cluster. Selanjutnya dilakukan analisa diskriminantdiperoleh tingkat kevalidan dari 2,3,4 cluster dengan tingkat validitas 92,7%, 92,7%, 96,4%.
Kata kunci : Motivator, Higyene, Kepuasan, Teori Dua Faktor Herzberg, Masslow, McClelland
S07-011 | 1 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain