Analisa pengukuran kinerja dengan menggunakan metode Malcom Baldrige National Quality Award pada PT. Lotus Indah Textile Industri
ABSTRAK
Seiring berjalannya waktu dan mengikuti perkembangan zaman, negara Indonesia semakin berkembang. Perusahaan– perusahaan semakin bersaing dan memperbaiki kualitas untuk menguasai pasar. Memperbaiki kualitas melalui pengukuran kinerja perusahaan merupakan salah satu cara yang tepat. Dengan mengukur kinerja perusahaan dapat mengetahui kelemahan dan keunggulan perusahaan yang sangat mempengaruhi kualitas perusahaan, yang bertujuan agar perusahaan dapat bertumbuh dan berkembang mengikuti perkembangan ekonomi.
PT. Lotus Indah Textile Industri adalahsebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pembuatan benang sintetik. Salah satu cara yang dilakukan dalam menghadapinya dengan menggunakan metode Malcolm Baldrige National Quality Award, cara penerapannya adalah melakukan pengukuran kinerja perusahaan yang dapat mengakomodasi seluruh aspek dalam tubuh perusahaan dan memberi penilaian mengenai keberhasilan yang sudah dicapai perusahaan. Dari hasil perhitunganBaldrige, interpretasi total score mencapai 735,1 yang berkisar antara 651-750, hal ini menunjukkan bahwa penerapan proses dan penyebarluasan telah dilakukan dengan baik sehingga menjadi industri yang berhasil.
Kata kunci : Malcolm Baldrige National Quality Award, pengukuran kinerja, dan perhitungan baldrige.
S07-1001 | 100 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain