Perumusan strategi dalam usaha pengembangan bisnis perusahaan dengan pendekatan manajemen strategi pada PT. Asco dinamika Mobilindo
SARI
Untuk bertahan dalam pasar global, kualitas bukan lagi pilihan akan tetapi suatu keharusan yang disertai dengan pelayanan yang memuaskan dan didukung dengan harga yang kompetitif. Pemilihan harga yang mampu bersaing serta kualitas produk yang nantinya mempunyai harga purna jual merupakan salah satu factor yang sangat penting. Dalam hal ini penempatan strategi yang tepat dan yang mampu bersaing di pasar global kiranya akan berpengaruh pada peningkatan mutu perusahaan salah satunya yaitu penempatan Sumber Daya yang tepat pada perusahaan dimana akan berhubungan langsung terhadap kepuasan pelanggan.
PT. Asco Dinamika Mobilindo adalah suatu perusahaan yang meyediakan pelayanan berupa penjualan mobil, service dan sparepart yangtelah siap menghadapi pasar global, dimana PT. Asco Dinamika Mobilindomenganut prinsip yang sangat sederhana dalam filosofi bisnisnya yaitu menerapkan dan memberikan komitmen terbaik dalam setiap kegiatan bisnisnya.
Kata Kunci : Strategi, Manajemen Strategi, Pesaing, Pangsa pasar, KSF
S07-1461 | 146 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain