Analisa pengaruh penentuan harga jual terhadap Return On Investment (ROI) pada PT. Sumber Kencana Murni di Buduran - Sidoarjo
SARI
Menganalisis penentuan harga jual terhadap ROI (Return on Investment) merupakan salah sat u faktor yang sangat penting bagi perusahaan karena penentuan harga jual mempunyai pengaruh yang cukup besar dalam pembuatan keputusan atau kebijaksanaan manaj emen per usahaan terhadap kel angsungan hidup perusahaan. Ditinjau dari unsur penjualan, harga merupakan nilai barang yang melekat pada produk, dan salah satu unsur yang melekat t er sebut adalah dalam bentuk biaya investasi. Apakah berupa mesin, gedung atau peralatan lai n. Harga jual sebagian juga di kenakan untuk menutup biaya investasi yaitu dengan cara mengetahui tingkat Return On Investmen (ROI). Apabila perusahaan tersebut menent ukan harga jual tersebut salah, maka hal ini akan dapat menunj ukkan kesulitan dalam perusahaan dan tidak jarang tindakan yang keliru it u dapat menyebabkan kegagalan bagi perusahaan. Misalkan perusahaan tersebut menetapkan harga jual terlal u ti nggi, maka akan menyulitkan penjualan, sebaliknya bila ditetapkan harga jual yang terlalu rendah dapat menyebabakan kerugian per usahaan.
Jadi masalah penentuan harga jual adalah merupakan salah satu masalah yang penting di dalam pemasaran, oleh karena itu supaya laba yang di harapkan oleh perusahaan dapat t ercapai maka f actor penentuan harga jual harus di per hatikan oleh perusahaan dan per usahaan hendaknya memper timbangkan dengan hati-hati dan secara matang dalam proses pengambilan keputusan mengenai penent uan harga jual. Hasil analisa pada skripsi i ni menunjukkan bahwa harga jual dengan perhitungan persentase Mark-Up Pri ci ng selal u berubah-ubah yaitu pada tahun 2002-2006 terjadi perubahan naik turun tetapi tidak terlalu drastis hal ini dipengaruhi oleh permintaan konsumen yang juga brubah-ubah.
Kata kunci : Persentase Mark-Up, Harga jual, Tingkat ROI ( Return On Investment )
S07-2331 | 233 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain