Perbaikan deffect c 707p pada industri color picture tube di PT. MT Picture display Indonesia dengan metoda DMAIC
SARI
Persaingan usaha sekarang ini sangat ketat sehingga banyak perusahaan produk atau jasa organisasi bisnis lainnya berupaya untuk dapat memberikan yang terbaik kepada konsumen yang dapat berupa kualitas pelayanan yang baik dan atau kualitas produk yang baik dengan harga yang kompetitif pula. Untuk itu diperlukan usaha untuk menghindari komplain dari pelanggan dengan sedapat mungkin meminimalkan biaya-biaya yang tidak diperlukan seperti cacat produksi. Salah satu cara adalah dengan menerapkan metoda DMAIC yang telah terbukti efektif untuk memecahkan masalah yang dialami perusahaan. PT. MT Picture Display Indonesiaadalah salah satu perusahaan elektronik yang memproduksi tabung TV warna (CPT) yang dalam memproduksinya banyak terdapat berbagai macam cacat proses. Dan salah satu cacat tersebut adalah DefectC 707P, cacat ini hanya dapat terditeksi pada saat telah menjadi tabung dan lama produksi dari awal proses hingga menjadi tabung TV sekitar selama 8 jam. Tindakan pencegahan sangat perlu dilakukan dan dengan menggunakan metoda DMAIC diharapkan dapat mengurangi kemunculan defect tersebut.
Berdasarkan hasil pembahasan dapat diperoleh kesimpulan variablevariabel yang berpengaruh adalah HRS dan HSP yang menghasilkan HPS yang dapat ditunjukkan dengan besar sudut PCM. Faktor-faktor yang penting dalam usaha pencegahan adalah nilai PadA dan posisi lamp housesangat mempengaruhi nilai HRS dengan persamaan :
HRS 14” = 36,9 – 4,21 PadA 14” + 6,32 LH 14”
HRS 21” FS = 12,7 + 4,32 PadA 21” – 7,67 LH 21”
sedangkan pemasangan panel-funneldan panel slipmempengaruhi nilai HSP dengan setting tanpa gapantara paneldan funnel, sehingga perlu dilakukan kontrol terhadap faktor-faktor tersebut. Untuk itu dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi perusahaan dalam mengurangi atau mencegah munculnya cacat C 707P pada tabung tipe 14” dan 21” FS dan dapat mengetahui biaya yang ditimbulkan dikarenakan munculnya cacat tersebut dan penghematan yang dapat diperoleh bila menurunkan cacat C 707P
Kata Kunci : Metoda DMAIC, Defect C 707P, HRS, HSP, HPS, Sudut PCM, Pad A, Lamp House, Pemasangan Panel-Funnel, Panel Slip, 14”, 21” FS, Biaya, Penghematan
S07-3261 | 326 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain