Analisis pengukuran kerja untuk meningkatkan efisiensi dan output produksi pada plant III (printing) di PT. Miwon Indonesia
SARI
PT. Miwon indonesia adalah Perusahaan modal asing, dimana didalamnya terdapat tiga teamnon departemenyang langsung bertanggung jawab pada pimpinan pabrik. Salah satunya adalah departemen printingyaitu departemen Produksi yang Bertanggung jawab terhadap produksi dan penyediaan kemasan baik untuk produk Miwon sendiri maupun untuk order dari pabrik lain. Proses produksi pada departemen printing di bagimenjadi tiga bagian produksi, yaitu : Printing, Laminating, Slitting (Bag Making). Aliran produksi yang kurang baik, dalamarti proses material handlingyang tidak menguntungkan serta keseimbangan beban kerja tidak merata, inilah yang merupakan hambatan proses. Hambatan ini akan terlihat dengan adanya indicator adanya kerja yang sibuk dan idle, Penumpukan material work in processdiantara stasiun kerja, Waktu tunggu (delay time).Selain itu memiliki perhatian yang besar terhadap peningkatan produktivitas perusahaaan agar tetap exist.
Dengan metode pengelompokan stasiun kerja yang memberikan informasi tentang waktu yang diperlukan dari proses produksi sehingga dapat diperoleh lintasan produksi yang seimbang, efektifitas kerja dapat ditingkatkan sehingga kapasitas atau output produksi menjadi optimal, disamping harus memperhatikan precedence diagramyang menunjukkan hubungan atau kaitan antara satu kegiatan dengan kegiatan lain yang sudah menjadi ketentuan urutan proses yang sudah ditentukan.
Dari analisa dan pengolahan data terhadap pengukuran kerja operator dapat diambil kesimpulan bahwa dengan penerapan metode pembebanan berurut, proses produksi di PT. Miwon Indonesia khususnya pada plant III masih dapat dioptimalkan yang mana Efisiensi dan Output akan meningkat yaitu : Dari hasil perhitungan dengan menggunakan metode pembebanan berurut tingkat balance delay menjadi 56,28 % dari keadaan awal yang hanya 74,02 %. Kemudian Efisiensi kerja meningkat menjadi 43,72 % darikondisi awal yang hanya 25,98 %., dan dimana Output yang semulahanya 3525 unitakan mengalamipeningkatan sebesar 4237
Kata kunci: Pengukuran kerja, Keseimbangan Lintasan, Efisiensi Lintasan Stasiun Kerja dan Metode Pembebanan Berurut.
S07-3291 | 329 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain