Analisis perencanaan bahan baku untuk meminimalkan biaya persediaan di PT. Bluescopy Lysaght Indonesia
SARI
Persediaan bahan baku merupakan satu unsur yang paling penting dalam operasi perusahaan yang secara kontinyu diperoleh, diproses dan dijual kembali. Bahan baku yang dimaksud untuk memperlancar jalan operasi produksi yang ditetapkan. Sehingga diperlukan suatu tingkat persediaan yang optimum yang dapat memenuhi kebutuhan baik jumlah,mutu dan waktu dengan biaya yang rendah. Untuk itu diperlukan suatu sistem perencanaan dan pengendalian persediaan yang sebaik-baiknya, yaitu bahan baku harus ditentukan dan diperhitungkan dengan tepat dan benar, agar diperoleh total biaya persediaan yang rendah, sehingga meminimasi biaya produksi. Selanjutnya pendekatan peramalan diharapkan dapat mewakili jumlah permintaan, dari hasil peramalan tersebut dapat ditentukan pengendalian persediaan bahan baku.
Hasil perhitungan pengendalian persediaan bahan baku plat baja adalah sebagai berikut : jumlah pemesanan ekonomis (EOQ) adalah 1326 kg, frekuensi pemesanan tiap tahunnya adalah 6 kali, waktu antar pemesanan untuk pembeliann plat baja adalah : 38 hari, biaya total pengendalian persediaan adalah Rp. 390.101.100 pertahun, persediaan pengaman adalah 130 kg, Reorder Point adalah 270 kg, dan besarnya persediaan maksimum untuk penyimpanan Plat baja adalah 1456 kg.
Kata Kunci : Perencanaan Pengendalian Persediaan, Peramalan, EOQ
S07-3661 | 366 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain