Pengukuran kinerja Perusahaan dengan metode Integrated Performance Measurement System (IPMS) pada PT. Ometraco Araya Samanta
ABSTRAK
PT. Ometraco Araya Samanta adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang konstruksi baja. Selama ini, aspek finansial memegang peranan yang sangat penting dalam mengukur kinerja perusahaan, terfokusnya pada aspek financial inilah yang sering membuat perusahaan terjebak pada orientasi pencapaian keuntungan dalam jangka waktu yang pendek, Adanya berbagai kepentingan yang tidak dapat dielakkan dalam peningkatan performansi kerja perusahaan, selain aspek finansial, menuntut adanya perancangan system pengukuran kinerja yang dapat mempresen-tasikan seluruh aktivitas perusahaan, baik dari dalam maupun dari luar perusahaan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Integrated Performance Measurement Systems (IPMS), dimana IPMS merupakan salah satu metode pengukuran kinerja perusahaan yang memperhatikan kebutuhan- kebutuhan dari setiap stakeholder (stakeholder requirement). Hasil dari pengukuruan kinerja di PT. O metraco Araya Samanta dengan metode IPMS dapat mengidentifikasikan 24 key performance indicators (KPI) yang berdasarkan requirement dari 5 stakeholder yang ada di perusahaan. Dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dapat diketahui bobot kepentingan dari tiap-t iap KPI yang teridentifikasi.Penerapan scoring system dengan menggunakan metode Objective Matrix danTraffic Light Systems diketahui pencapaian kinerja perusahaan secara keseluruhan sebesar 6,92493.
Kata Kunci : IPMS, KPI, AHP, scoring system
S07-5091 | 509 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain