Pengembangan produk meja laptop ergonomis dengan integrasi model kano dan matriks QFD
S A R I
Permintaan akan produk laptop yang cenderung meningkat, mendorong para pengusaha untuk mengembangkan produk pendukungnya. Pada penelitian ini akan dibahas mengenai pengembangan produk meja laptop yang ergonomis berdasarkan atas keinginan dan antropometri penggunanya. Pengembangan produk meja laptop pada penelitian ini dilakukan dengan mengintegrasikan Model Kano dan Matriks QFD. Tahapan penelitian ini diurutkan dengan langkah berikut, yang pertama adalah mengidentifikasi atribut produk yang diinginkan oleh konsumen. Langkah ini dilakukan dengan menggunakan Model Kano, hasil Model Kano akan menunjukkan atribut yang dapat meningkatkan rasa kepuasan konsumen terhadap meja laptop. Hasil tersebut nantinya akan diintegrasikan dengan metode Quality Function Deployment (QFD) untuk mencapai tujuan utama dari penelitian ini yaitu mengembangkan dan merancang meja laptop sesuai keinginan konsumen. Dan untuk dapat menghasilkan sebuah perancangan produk meja laptop yang ergonomis maka digunakan ukuran antropometri orang dewasa untuk menentukan dimensi ukuran meja laptop. Hasil penelitian ini menunjukan terdapat 18 atribut yang diinginkan oleh konsumen pada produk meja laptop. Dengan hasil pengkategorian kedalam kategori Model Kano terdapat 2 atribut masuk dalam kategori M (Must-be), 7 atribut kategori O (One-dimensional) dan 8 atribut kategori A (Attractive) dan 1 atribut dengan kategori I (Indifference). Ke18 atribut tersebut akan dijadikan dasar untuk membuat meja laptop kecuali atribut dengan kategori I.
Kata Kunci : Meja Laptop, Model Kano, QFD, Ergonomis, Antropometri
S07-5651 | 565 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain