Pengukuran dan usulan perbaikan produktivitas dengan metode OMAX (Objective Matrix) di CV. Dwi Tunggal Surabaya
S A R I
Produktivitas adalah salah satu ukuran performansi dari sebuah perusahaan, tetapi banyak perusahaan yang tidak memiliki standar ukuran yang tepat dal am melakukan pengukuran peroduktivitas perusahaannya. Dengan dilakukannya pengukuran ini, maka setidaknya perusahaan dapat mengetahui kinerja dari para karyawannya dan sumber daya lainnya. Tujuan utama dari suatu perusahaan adalah mendapatkan keuntungan atau laba yang maksimal, begitu pula dengan yang diharapkan oleh CV.Dwi Tunggal ini yang bergerak di bidang produksi plastik. Penelitian ini akan menerapkan metode OMAX ( Objective Matrix ) untuk mengetahui produktivitas perusahaan dengan cara membandingkan hasil output dengan input . Tujuannya yaitu untuk mengukur produktivitas pabrik berdaasarkan dari beberapa kriteria antara lain bahan baku, tenaga kerja, jam kerja, dan jumlah output selama juli 2013 sampai juni 2014, memberikan usulan perbaikan produktivitas dan mengevaluasi hasil pengukuran produktivitas. Analisis data yang digunakan adalah analisis produktivitas dengan metode OMAX , yaitu teknik pengukuran produktivitas dengan melibatkan 3 kriteria yang berpengaruh dalam produktivitas , seperti kriteria bahan baku, kriteria jam kerja perusahaan dan kriteria tenaga kerja. Berdasarkan hasil pengukuran produktivitas di CV. Dwi Tunggal yaitu pada bulan juni, indeks produktivitas perusahaan meningkat sebesar 1,150 % dibandingkan pada bulan juli , artinya hasil kinerja keseluruhan masing-masing bagian , atau total produktivitas perusahaan meningkat.
Kata kunci : Objective Matrix, Produktivitas, rasio, performansi, indeks produktivitas
S07-5901 | 590 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain