Pra rencana pabrik Kloroform dari metana dan klor dengan proses klorinasi langsung
INTISARI
Kloroform merupakan salah satu dari klorometan yang banyak digunakan dalam pembuatan anestetik dalam bidang kedokteran yang dihasilkan dari proses thermal klorinasi langsung. Selain kloroform juga dihasilkan metal klorida, metilen klorida dan karbon tetraklorida. Nama lain dari kloroform adalah triklorometan dan methenyl klorida.
Pada proses pembuatan kloroform dengan metode thermal klorinasi langsung dibagi dalam empat tahapan utama. Tahap awal yaitu tahap penanganan bahan baku, pada tahap ini bahan baku metana dan klorin diturunkan tekanannya sampai mencapai 3 atm kemudian dimasukkan reactor. Tahap kedua yaitu tahap reaksi, pada tahap ini terjadi reaksi antara metana dengan klorin pada suhu 375 derajat C.
Tahap ketiga yaitu tahap pemisahan, padatahap ini kloroform dipisahkan dari klorometan yang lain dengan menggunakan flash drum dan kolom distilasi. Tahap keempat yaitu tahap penanganan produk, pada tahap ini kloroform yang dihasilkan dikemas dalam tangki atau botol yang sangat kuat.
Kloroform yang dihasilkan ini mempunyai kapasitas produksi sebesar 20000 ton/tahun dengan kebutuhan sebagai berikut :
Bahan baku :
- Metana (CH4) = 8707,9701 ton/tahun
- Klorin (Cl2) = 102311,82 ton/tahun
Utilitas :
- Air = 102290,83 ton/tahun
- Steam = 621,4615 ton/tahun
Pendingin :
- Dowterm A = 4679238,9 ton/tahun
Dari kebutuhan yang diperlukan diatas dihasilkan kloroform dengan yield sebesar 99%.
S08-761 | 76 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain