Studi peningkatan pelayanan TPA Makbon kota Sorong menjadi TPST MAKBON
ABSTRAK
Saat ini pengelolaan sampah Kota Sorong telah meliputi 5 (lima) dari 6 (enam) Distrik yang ada namun pengelolaan sampah di Kota Sorong masih perlu banyak peningkatan. Berdasarkan data Dinas Kebersihan Kota Sorong tingkat pelayanan mencapai 85% dari volume sampah yang dihasilkan. Saat ini sampah dari Kota Sorong diangkut menuju TPA Makbon yang terletak di luar wilayah administrasi Kota Sorong tepatnya, di Distrik Makbon yang termasuk wilayah administrasi Kabupaten Sorong
Penelitian ini dilaksanakan dengan mengumpuakan data pengelolahan kota sorong dari Dinsa Kebersihan Kota Sorong, BPS(Badan Pusat Statistik) Kota Sorong, untuk mendapatkan data kependudukan, pengamatan pengelolaan Kota Sorong secara langsung serta analisis komposisi sampah yang masuk TPA Makbon. Berdasakan data-data tersebut maka disusunlah desain TPST Makbon
Hasil penelitian ini adalah: (i) pengolahan sampah Kota Sorong dari TPS langsung ke pembuangan akhir atau TPA perlu ada peningkatan pengolahan menjadi TPST (Tempat Pengolahan Sampah Terpadu); (ii) Dari hasil perhitungan proyeksi timbulan sampah dan proyeksi potensi daur ulang sampah, maka sampah yang terangkut ke TPA dengan Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) berpotensi besar mereduksi jumlah sampah menuju lahan penimbunan akhir yang mempengaruhi umur pakai TPA Makbon KotaSorong ;(iii) Berdasarkan hasil penelitian dilapangan maka komposisi sampah di Kota Sorong yang masuk di TPA Makbon dapat di indentifikasi yaitu sampah organik 23 %, tekstil 16 %, Karet 11 % Plastik 17 % Kertas 15 %, Besi 2 %, kayu 16%; (iv), Operasional pengolahan sampah pada TPA Makbon Kota Sorong masih kategori lahan terbuka (open dumping) ; (v) Diusulkan TPA Makbon dilengkapi dengan sarana penimbunan sampah (sel-sel sampah), pengolahan lindi, pengomposan sampah organik, dan area daur ulang sampah yang memiliki nilai ekonomis.
Bahwa peran serta masyarakat untuk mendaur ulang sampah yang dihasilkan akan mengurangi volume sampah yang harus dibuang ke TPA Makbon. Hasil usulan desain TPST Makbon dapat menjadi bahan kajian Dinas Kebersihan Kota Sorong untuk dapat diusulkan pada Pemerintah Kota Sorong untuk dapat diaplikasikan di Kota Sorong.
Kata Kunci : Sampah Kota, Komposisi Sampah, Timbulan Sampah, TPA Makbon Kota Sorong, TPST,
S09-991 | 99 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain