Rancangan Geometri lereng penambangan batubara dengan menggunakan Software Slide V.6 dan metode Bishop di PT.Singlurus Pratama, blok Argosari kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur
Abstrak
PT. Singlurus Pratama (PT. SGP) merupakan perusahaan tambang batubara yang berlokasi di Kelurahan Argosari, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Lokasi penambangan di PT. SGP dibagi menjadi empat blok yang saat ini produksi penambangan batubara hanya pada Blok Sungai Merdeka dan Blok Margomulyo. Untuk menambah produksi PT. SGP melakukan rencana perluasan area penambangan sehingga perlu dilakukan penelitian geoteknik untuk menentukan nilai Faktor Keamanan (FK). Data hasil uji sifat fisik dan mekanik batuan, yang diperoleh dari hasil sampling batuan di lapangan, merupakan data masukan (properties material) model geometri. Data tersebut meliputi Saturated Unit Weght, Unsaturated Unit Weght, Cohesion dan Friction Angle. Permodelan geoteknik menggunakan bantuan Software Slide V6.0 by Rocscience. Permodelan geoteknik pada Blok Argosari dilakukan pada lereng tunggal, lereng Highwall, dan lereng Lowwall. Semua permodelan disimulasikan ke dalam kondisi air setengah jenuh. Perhitungan secara manual dengan metode Bishop dilakukan pada ketinggian dan kemiringan yang direkomendasikan oleh Slide V.6 serta hanya dilakukan hanya pada dua titik yaitu pada GT-AG-06 dan GT-AG-07 Rekomendasi geometri lereng tunggal adalah tinggi 10 m dengan sudut 60° pada kondisi air tanah setengah jenuh. Rekomendasi lereng Highwall adalah tinggi 70 m dengan sudut 45° pada kondisi air tanah setengah jenuh. Selanjutnya rekomendasi geometri lereng Lowwall adalah tinggi 70 m dengan sudut 110.
Rekomendasi geometri lereng didasarkan pada nilai FK aman yang paling minimum, yaitu FK ≥1,20 untuk lereng tunggal dan FK ≥1,30 untuk lereng Highwall serta Lowwall. Perhitungan FK dengan perhitungan manual dengan metode Bishop didapatkan nilai rata – rata 2,5883. Untuk selisih nilai FK yang dihitung dengan software Slide V.6 dan metode Bishop adalah sebesar 0,0925.
Kata kunci: Slide, Faktor Keamanan, Bishop.
S11-1001 | 100 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain