Pengolahan Air Limbah Tambang Batubara Kalimantan Timur
ABSTRAKSI
Air hasil kegiatan operasional tambang dan lain-lain merupakan air yang sudah banyak bercampur dengan material-material pengotor dan menyebabkan air menjadi limbah cair. Karakteristik limbah cair dinyatakan dalam bentuk kualitas limbah cair dan jumlah aliran limbah cair yang dihasilkan. Kualitas limbah cair diukur terhadap kadar fisik, kimiawi dan biologis. Penelitian ini mengacu pada Kepmen Negara Lingkungan Hidup Nomor 113 Tahun 2003 tentang Baku Mutu Air Limbah Bagi Usaha Dan Atau Kegiatan Pertambangan Batubara. Pengolahan air limbah sangat diperlukan untuk menjadikan air limbah sebagai air yang memenuhi baku mutu sehingga dapat digunakan kembali. Pengolahan secara khusus perlu dilakukan untuk memperbaiki kondisi air agar dapat memenuhi standar baku mutu lingkungan. Dalam pengolahan air limbah tambang batubara terlebih dahulu harus mengetahui jenis dan darimana air limbah tambang batubara berasal. sehingga air limbang tambang batubara dapat dikendalikan dengan tepat. Proses pengolahan air limbah PT Gunungbayan Pratama Coal di Puslitbang Tekmira Bandung meggunakan metode kimiawi yaitu menambahakan bahan kimia koagulan dan flokulan pada sampel air limbah antara lain tawas dan kation.
Kata Kunci: Air Limbah, Kimiawi, Baku Mutu
S11-1261 | 126 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain