Aplikasi E-Library Jurusan Sistem Informasi Dan Komputer
ABSTRAK
Perpustakaan Jurusan Sistem Informasi dan Komputer masih dilakukan secara manual dan sederhana (Ruang Baca). Perpustakaan Jurusan Sistem Informasi dan Komputer juga belum memiliki catalog untuk keperluan pengguna. Para Pengguna perpustakaan Jurusan Sistem Informasi dan Komputer berasal dari mahasiswa yang berbeda dua jurusan. Hal ini menyebabkan perpustakaan Jurusan Sistem Informasi dan Komputer membutuhkan suatu sistem perpustakaan yang mampu diakses darimana dan kapan saja.
E-library Jurusan Sistem Informasi dan Komputer membantu pengunjung website untuk menggunakan pencarian katalog atau koleksi yang diinginkan serta dapat langsung di download filenya jika sudah menjadi member. Dibuat juga Individual Space untuk anggota yang memungkinkan anggota untuk dapat memberi pengusulan koleksi, memesan koleksi serta memberi comment dan rating pada koleksi tertentu .Sistem ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman HTML,Javascript dan PHP yang dipadu dengan MySQL sebagai database penyimpanan datanya. Dreamweaver digunakan sebagai editor pemrogramannya
Kata Kunci : E-Library, Member, Katalog, HTML, PHP, MySQL
S13-381 | 38 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain