Penerapan algoritma Clasification and Regresion Trees dalam perekrutan pegawai di Kisel (Koperasi Telkomsel) Surabaya
ABSTRAK
Penerimaan pegawai yang tepat dan berkualitas selalu menjadi masalah dalam setiap perusahaan dan bahkan setiap tahunnya. Penyelesaian masalah ini dapat teratasi dengan
menggunakan metode CART (Classification And Regression Trees). Dengan metode ini dari sekian banyak nilai yang dibutuhkan, dapat menghasilkan rule atau aturan baku untuk proses penerimaan selanjutnya, sehingga mampu dengan cepat menghasilkan keputusan penerimaan pegawai tersebut diterima atau tidak. Kisel (Koperasi Telkomsel) Surabaya merupakan perusahaan penyedia jasa yang mengadakan penerimaan pegawai secara mandiri. Dengan permintaan User yang relatif tinggi, proses seleksi menjadi salah satu faktor terpenuhinya permintaan tersebut. Proses seleksi adalah kumpulan nilai dari proses seleksi itu sendiri, seperti : interview, tes komputer, dan interview user. Dikategorikan dengan nilai 1 (buruk), 2 (cukup), dan 3 (baik). Dalam tugas akhir ini, penulis akan menganalisa data yang ada, dengan metode CART, dan kemudian menerapkan proses seleksi baru dari hasil analisa tersebut. Dengan hasil akhir mengklasifikasi pelamar baru akan diterima atau ditolak.
Kata Kunci : Algoritma, Classification And Regression Trees (CART), Data Mining, Klasifikasi, Regresi, Penerimaan Pegawai, Seleksi.
S13-791 | 79 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain