Aplikasi sistem informasi geografis untuk menentukan lokasi Wisata Kuliner Kabupaten Sumenep
ABSTRAK
Wisata kuliner adalah sebuah potensi daerah yang sangat baik untuk dikembangkan. Mempunyai Nilai manfaat ekonomi yang baik dan memiliki dampak sangat luas bagi suatu daerah. Strategi pengelolaan informasi dan promosi yang tepat akan sangat membantu dalam peningkatan usaha di bidang kuliner ini. Salah satus trategi promosi yang dapat dilakukan adalah dengan menyediakan sumber informasi wisata kuliner yang mudah diakses oleh masyarakat luas dan akurasi informasi yang baik. Pemanfaatan teknologi informasi yang saat ini berkembang, merupakan sebuah strategi yang tepat dalam rangkah memperkenalkan potensi kuliner suatu daerah.Sistem informasi berbasis web dan mempergunakan visualisasi produk dan lokasi (peta) akan mempermudah masyarakat dalam mencari dan menjangkau lokasi kuliner. Sistem informasi Geografis yang memanfaatkan teknologi Google Map API dapat menjawab kebutuhan tersebut. Sistem Informasi Geografis Wisata Kuliner memberikan sebuah aplikasi web yang menampung dan mempublikasikan informasi pusat-pusat kuliner dan makanan khas suatu daerah (dalam hal ini Kabupaten Sumenep).Informasi yang ditampilkan dalam bentuk peta memberikan kemudahan pengguna dalam mencari informasi kuliner yang diinginkan.
S13-1131 | 113 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain