Sistem pendukung keputusan perguruan tinggi swasta di Surabaya menggunakan metode topsis
ABSTRAK
Perguruan tinggi swasta diindonesia sudah banyak sekali tersebar dan bermunculan diseluruh wilayah pada khususnya yang ada diwilayah surabaya. Para calon mahasiswa yang tidak diterima di perguruan tinggi negeri biasanya kesulitan menentukan pergururan tinggi swasta yang sesuai dengan keinginan. Dengan dibuatnya Sistem pendukung keputusan pemilihan perguruan tinggi swasta terkadang belum maksimal dalam menentukan pilihan, maka dari itu penelitian ini dilakukan guna untuk memaksimalkan kinerja administrator untuk dapat menentukan pemilihan berdasarkan nilai kriteria yang sudah ditentukan melalui penerapan proses dengan menggunakan metode TOPSIS berguna calon mahasiswa untuk menentukan perguruan tinggi swasta berdasarkan kriteria. Metode TOPSIS adalah salah satu metode pengambilan keputusan multikriteria. TOPSIS menggunakan prinsip dengan alternatif yang terdekat dari solusi ideal positif dan terjauh dari solusi ideal negatif. Banyak metode yang dapat digunakan untuk melakukan proses pemilihan perguruan tinggi swasta, Pada penelitian ini Metode TOPSIS dapat diimplementasikan pada aplikasi sistem pemilihan perguruan tinggi swasta menggunakan metode TOPSIS dengan hasil presentase keberhasilan dari 10 percobaan sebesar 100%
Kata Kunci : Sistem Pendukung keputusan pemilihan, Metode Technique for Order Performance by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS).
S13-1471 | 147 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain