Desain meja gambar untuk mahasiswa desain produk
ABSTRAK
Institut Adhi Tama Surabaya ( ITATS ) merupakan salah satu kampus yang berada di Kota Surabaya. Seperti kampus pada umumnya, sarana dan prasarana sangat berperan penting sebagai penunjang dalam kegiatan kuliah, seperti halnya meja yang berperan penting dalam proses aktifitas mahasiswa di kelas. Kenyamanan penggunaan meja dalam proses menggambar perlu diperhatikan karena kebutuhan meja juga disesuaikan dengan aktifitas yang dilakukan,hal itu yang membedakan meja gambar untuk jurusan desain produk dengan jurusan lain seperti arsitektur. Untuk itu diperlukan perancangan ulang meja desain jurusan Desain Produk agar menunjang aktivitas penggunanya.
Proses perancangan memiliki beberapa tahap antara lain, tahap identifikasi, tahap pengumpulan data, tahap analisa dan kebutuhan desain, tahap proses desain dan pengembangan.Setelah melalui berbagai tahap perancangan dapat disimpulkan antara lain, desain Meja Gambar Untuk Mahasiswa Desain Produk ITATS yang di inginkan yaitu meja yang diperuntukkan personal,dapat di atur sudut kemiringannya dengan mudah karena mengunakan sistem adjustable sehingga meja dapat di atur dengan mudah tinggi rendahnya. Meja gambar juga memiliki laci penyimpan kertas gambar dengan ukuran 57 cm x 68 cm, memiliki tempat alat tulis pada bagian tengah,dan memiliki tempat sandaran kaki yang luas,serta memiliki tempat untuk tas yang menggunakan sistem adjustable yang memudahkan menutup tempat tas pada saat tidak digunakan.
Kata Kunci : Meja Gambar, Mahasiswa Desain Produk,
S16-911 | 91 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain