Perencanaan saluran udara tegangan rendah di Dusun Puthuk, Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Kabupaten Trenggalek
RINGKASAN
Dusun Puthuk, Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Kabupaten Trenggalek terletak 15 km dari Kabupaten Trenggalek dengan luas wilayah 2 km2. Dari segi topografinya merupakan daerah perbukitan, sedangkan dilihat dari potensi masyarakat mempunyai berbagai kagiatan antara lain pertambangan feldspar, pengrajin batu bata merah dan pembuatan kacang shanghai. Sebagai tindak lanjut pengembangan dan kemajuan masyarakat kiranya perlu adanya aliran listrik pedesaan. Oleh karena SUTM 20 kV pedesaannya sudah ada, maka perlu dibuat perencanaan saluran apabila dengan menggunakan SUTR atau SKUTR. Perencanaan SUTR memerlukan jumlah konsumen, panjang saluran, kriteria jenis tanah, jenis penghantar, konstruksi jaringan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyalurkan kebutuhan tenaga listrik. Sebagai evaluasi perlu dibuat perencanaan Saluran Udara Tegangan Rendah (SUTR) 220V yang difasilitasi oleh PT.PLN (Persero) dengan adanya pengukuran di lapangan dan mengacu kepada PUIL 2000 dan SLPN 1981 – 2010. Hasil akhir dari perencanaan ini, total kebutuhan beban sebesar 19777.5 VA, dengan jarak aman terhadap permukaan jalan raya 7 m, balkon rumah 2 m, dan atap rumah 2 m, jenis tiang beton bertulang 9/200 daN, kawat penghantar AAAC 70 mm2, jarak antar gawang (span) rata-rata 50-51 m, konstruksi jaringan yang dipakai yaitu : TR-1, TR-2, dan TR-3, susut daya 0,656 Watt, drop tegangan 0,247 %. Dengan demikian Perencanaan Saluran Udara Tegangan Rendah (SUTR) 220V di Dusun Puthuk, Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Kabupaten Trenggalek telah memenuhi dan sesuai dengan persyaratan PUIL 2000 dan SPLN Tahun 1981 – 2010.
Kata Kunci: Desa, Perencanaan, Saluran Udara Tengangan Rendah (SUTR) 220V, Distribusi.
S03-5501 | 550 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain