ANALISIS PROSES MANUFAKTUR PADA PEMBUATAN CHASIS AIR POWERED BIKE (APB-01) ITATS
ABSTRAK
Meningkatnya kebutuhan energi tidak sebanding dengan ketersedian sumber energi di alam, khususnya energi yang berasal dari fosil. Sehingga menyebabkan banyak kalangan berusaha memunculkan wacana untuk mencari energi alternatif terbarukan yang diharapkan tidak habis dan terus berkelanjutan.
Teknologi kendaraan ramah lingkungan (green car) yang memanfaatkan energi alternative menjadi pilihan dalam menghadapi ancaman pemanasan global (global warming). Dengan dilandasi semangat turut membangun ekonomi bangsa yang berbasis pada ilmu pengetahuan (knowledge – based – economy), penulis berusaha menciptakan kendaraan ramah lingkungan yang murah.
Pada skripsi ini penulis ingin mengetahui efektifitas dan efesiensi dari kendaraan Air Powered Bike (APB-01) ITATS. Dengan biaya produksi yang sedikit diharapkan mendapatkan manfaat yang sebesar-besarnya hingga pada akhirnya dapat dijadikan sebagai sarana untuk menghadapi ancaman pemanasan global (global warming).
Kata kunci : Kendaraan ramah lingkungan, pemanasan global, Chasis, Air Powered Bike.
S02-9931 | 993 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain