Analisa dan usulan perbaikan produktivitas dengan menggunakan model objective matrix (Omax) di PT. Lotus Indah Textile Industri Surabaya
SARI
PT. Lotus Indah Textile Industri adalah perusahaan yang memproduksi benang dimana dalam melakukan penilaian kinerja hanya berdasarkan pada output produksinya yang berusaha dipenuhi sesuai dengan jumlah pesanan. Padapenelitian yang dilaksanakan di PT. Lotus Indah Textile Industri, permasalahan yang dihadapi adalah pemakaian bahan baku kurang optimal (kerusakan bahan baku), waktu kerja operator yang kurang optimal, kurangnya perawatan pada mesin (timbulnya idle), pemborosan energi. Pada Penelitian yang dilaksanakan di PT. Lotus Indah Textile Industri data-data yang diperoleh yaitu ouput jumlah produk baik dan input yang mengalami masalah produktivitas yaitu jumlah pemakaian material, jam kerja operator, jam operasi mesin, pemakaian energi. Data-data ini disusun dalam sebuah kriteria-kriteria produktivitas.Model objective matrix (OMAX) merupakan salah satu model pengukuranproduktivitas yang dapat mengetahui tingkat pertumbuhan kinerja perusahaan yang dicapai. Dari hasil pengukuran dengan menggunakan model OMAX pada periode Februari produktivitas perusahaan -15,8682%, Maret -12,5740 %, April -41,2122%, Mei 11,2927%, Juni 11,4152% dan Juli -19,3514%. Usulan perbaikan untuk meningkatkan produktivitas PT. Lotus Indah Textile Industri adalah menjaga kualitas material tersebut, meningkatkan kedisiplinan kerja, perawatan mesin secara intensif, penyediaan suku cadang, mengurangi pemakaian energi secara berlebihan.
Kata Kunci : Produktivitas, OMAX, AHP
S07-1221 | 122 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain