PERPUSTAKAAN ITATS

  • Informasi
  • Berita
  • Bantuan
  • Pustakawan
  • Pengunjung
  • Masuk Pustakawan
  • Area Anggota
  • Pilih Bahasa :
    Bahasa Arab Bahasa Bengal Bahasa Brazil Portugis Bahasa Inggris Bahasa Spanyol Bahasa Jerman Bahasa Indonesia Bahasa Jepang Bahasa Melayu Bahasa Persia Bahasa Rusia Bahasa Thailand Bahasa Turki Bahasa Urdu

Pencarian berdasarkan :

SEMUA Pengarang Subjek ISBN/ISSN Pencarian Spesifik

Pencarian terakhir:

{{tmpObj[k].text}}
No image available for this title

Pembuatan etanol dari molasses melalui proses fermentasi menggunakan ragi roti

Sugiono - Nama Orang; Reta Kurniayati - Nama Orang;

ABSTRAK

Indonesia mengalami penurunan produksi minyak nasional dan di lain pihak, pertambahan jumlah penduduk telah meningkatkan kebutuhan sarana transportasi dan aktivitas industri yang berakibat pada peningkatan kebutuhan dan konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) nasional. Etanol merupakan salah satu sumber energi alternatif yang dapat diperbarui dan ramah lingkungan. Etanol dapat digunakan sebagai bahan campuran bensin (gasolin) yang dinamakan gasohol, dan juga dapat digunakan secara langsung sebagai bahan bakar. Indonesia sebagai negara agraris, memiliki bahan-bahan untuk dikembangkan menjadi etanol, seperti molasses, dikarenakan molases mengandung glukosa yang bisa langsung didegradasi menjadi etanol. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penambahan massa ragi roti dan pengaruh lama waktu fermentasi terhadap kadar alkohol yang dihasilkan. Dan juga untuk mengetahui besarnya yield dan produksi alkohol tertinggi pada proses fermentasi etanol.
Pembuatan etanol dilakukan dengan proses fermentasi dan bantuan mikroorganisme saccharomyces cerevisiae yang terdapat dalam ragi roti. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah berat ragi roti yaitu 0,1% ; 0,2% ; 0,3% ; 0,4% ; 0,5% dari kadar glukosa dalam larutan dan juga variabel waktu fermentasi yaitu 24, 48, 72, 96, dan 120 jam. Fermentasi berlangsung pada suhu 30⁰C dan pH = 5. Semakin banyak penambahan ragi roti maka kadar etanol yang dihasilkan semakin tinggi sampai batas tertentu. Semakin lama fermentasi maka kadar etanol yang dihasilkan semakin tinggi sampai waktu tertentu. Yield yang didapat dari percobaan ini adalah 4,48 %. Produksi alkohol tertinggi adalah 11 % diperoleh pada pemberian ragi sebesar 0,2 % dari kadar glukosa dalam larutan, dan pada lama waktu inkubasi 72 jam.

Kata Kunci : Etanol, Molasses, Fermentasi, Ragi Roti


Ketersediaan
S08-1791179Koleksi SkripsiTersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
179
Penerbit
Surabaya : ITATS., 2014
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Etanol
Fermentasi
Ragi roti
Molasses
Info Detail Spesifik
Sugiono (NPM : 08.2009.1.01413 - Nilai : A) Reta Kurniayati (NPM : 08.2009.1.01400 - Nilai : A)
Pernyataan Tanggungjawab
Pembimbing: Ir. Agus Budianto,MT
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
  • ABSTRAK
  • ABSTRACT
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar

PERPUSTAKAAN ITATS
  • Informasi
  • Layanan
  • Pustakawan
  • Area Anggota

Tentang Kami

Perpustakaan pusat ITATS pada tahun akademik 2003/2004 tercatat memiliki koleksi buku sebanyak 19.165 judul atau 38.043 eksemplar. Koleksi terdiri dari buku teks, referensi, tugas mahasiswa (skripsi, kerja praktik, dan lain-lain), serta terbitan berkala (majalah, surat kabar, dan jurnal ilmiah).

Cari

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subjek

Donasi untuk SLiMS Kontribusi untuk SLiMS?

© 2023 — Senayan Developer Community

Ditenagai oleh SLiMS
Pilih subjek yang menarik bagi Anda
  • Karya Umum
  • Filsafat
  • Agama
  • Ilmu-ilmu Sosial
  • Bahasa
  • Ilmu-ilmu Murni
  • Ilmu-ilmu Terapan
  • Kesenian, Hiburan, dan Olahraga
  • Kesusastraan
  • Geografi dan Sejarah
Icons made by Freepik from www.flaticon.com
Pencarian Spesifik